Helm Safety Cleaning Service

Standar cleaning service dalam hal membersihkan suatu gedung ataupun ruangan harus mencakup bagian-bagian di dalamnya. dengan kata lain, bagian seperti atap sebuah rumah atau bangunan yang lainnya juga perlu dibersihkan, namun bagaimana agar pembersihan tersebut sesuai dengan standar keselamatan.

Pada bagian atas terdapat banyak sekali material yang perlu dibersihkan, seperti contohnya atap dalam sebuah ruangan yang didalamnya terdapat cup lampu, dak, lukisan dan lain-lain.

Pembersihan bagian atas rumah maupun gedung mempunyai tingkatannya, ketika pembersihan di atas 7 meter diwajibkan memakai peralatan yang dikhususkan untuk area tinggi serta harus dikerjakan dengan tenaga ahli yang memiliki seo seperti Gondolaman Sop Gondola  


Namun ketika pembersihan dikerjakan dengan ketinggian di bawah 7 meter, bisa dengan cara manual tanpa perlu tenaga ahli, cukup dengan menggunakan tangga dan peralatan kebersihan kita sudah bisa langsung mengerjakan,

Tetapi agar suatu pekerjaan bisa dikatakan sesuai SOP, kita harus memperhatikan aspek-aspek lain yang mengarah ke keselamatan saat pelaksanaan,

Lebih aman nya seseorang yang akan mengerjakan pekerjaan yang tinggi perlu menggunakan peralatan penunjang keselamatan seperti

1. Helm Safety

Guna mencegah terjadi nya benturan terhadap atap maupun jatuhnya benda yang berada di atas sebaiknya gunakan helm safety ketika mengerjakan pekerjaan yang tinggi, helm safety pun banyak diperjual belikan di toko-toko terdekat namun dianjurkan untuk pemakaian warna pun harus disesuaikan dengan fungsinya,

2. Kaca Mata

Pada umumnya jika pembersihan dibagian atas atap akan terdapat debu yang menempel di material, oleh karena itu kaca mata perlu dipakai pada saat pengerjaan, karena berguna untuk menghalangi noda debu yang akan jatuh ke bagian mata, dianjurkan untuk seorang cleaning service agar menggunakan kaca mata jenis goggle karena bahan yang tidak terlalu berat dan bagiannya lebar sehingga kecil kemungkinan kemasukan debu, 

3. Support man

Setiap mengerjakan harus dilakukan setidaknya 2 orang, karena pekerja yang pertama bertugas untuk pengerjaan material atas dan pekerja kedua bertugas untuk support pekerja pertama, tugas seorang support man adalah membantu seorang pekerja inti untuk memegangi tangga yang dipergunakan tenaga inti, dan mengganti atau mengambil peralatan yang akan dibutuhkan tenaga inti saat pengerjaan.








Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Helm Safety Cleaning Service"

Post a Comment

Semoga bermanfaat hehehe